Kamis, 31 Juli 2008

Aku Cinta Alkitab

Setiap orangtua mendambakan anaknya mencintai Tuhan. Mencintai Tuhan dimulai dengan mencintai Firman-Nya. Memperkenalkan Firman Tuhan dengan cara yang kreatif pada anak merupakan tantangan orang tua. Untuk menjawab hal ini, Lembaga Alkitab Indonesia menawarkan sebuah program “ Aku Cinta Alkitab “. Program ini memberikan tempat bagi anak untuk mencintai Alkitab melalui bakat mereka, yaitu Lomba Paduan Suara Anak (PSA), Lomba Cerdas Cermat Alkitab, Lomba Mewarnai dan Menggambar Cerita Alkitab serta Lomba Membaca Indah Mazmur.

Program ini membuka kesempatan bagi setiap anak dari berbagai denominasi gereja dan sekolah Indah Mazmur di Jabodetabek untuk menggalang dana bagi penerjemahan dan penerbitan Kabar Baik Bergambar dalam bahasa Toba yang memerlukan dana sebesar Rp. 194,668,000,-.

Penyisihan Lomba, Sabtu 13 September 2008
Final, Sabtu 20 September 2008
Pukul, 09.00 – 17.00
Tempat, Aula BPK Penabur Lantai IV, Jl. Hibrida Raya Blok QA 3 Kelapa Gading Permai, Jakarta Utara Telp (021) 45845675
Tehnical Meeting I, Sabtu 19 Juli 2008
Tehnical Meeting II, Sabtu 30 Agustus 2008, Di Aula Lembaga Alkitab Indonesia


Tiket babak penyisihan Rp. 20.000,-
Tiket babak final Rp. 30.000,- dan Rp. 50.000,-

Pendaftaran/ keterangan lebih lanjut bisa menghubungi Bapak Noldy ( 021- 314 2890 ) atau Ibu Gracia ( 0812 8322 861 ) atau datang langsung ke Kantor Lembaga Alkitab Indonesia di Jl. Salemba Raya No.12 Jakarta 10430, Telepon 021- 3142890 Fax 021-3101061, email: gema@alkitab.or.id Pendaftaran di TUTUP Jumat, 18 Juli 2008

Seluruh dana yang terkumpul diperuntukkan bagi anak-anak Suku Toba di Sumatera Utara.

Mari Bergabung dalam Program Aku Cinta Alkitab ini, dan dukunglah anak-anak Suku Toba untuk mendapatkan Alkitab mereka. Mayoritas penduduk Toba Samosir beragama Kristen. Lebih dari 30 % adalah anak-anak. Untuk menambah kecintaan mereka pada Firman Tuhan dan pada bahasa ibu mereka sejak usia dini, Firman Tuhan perlu disajikan secara menarik dan komunikatif. Penerjemahan dan penerbitan Kabar Baik Bergambar dalam bahasa Bahasa Toba, yang berisi petikan kisah-kisah Alkitab dikemas dalam gambar berwarna, dimaksudkan untuk tujuan tersebut. Dukungan dari semua pihak akan sangat membantu, agar anak-anak di Suku Toba dapat lebih mencintai Firman Tuhan.

Lomba Paduan Suara (PSA) berjumlah maksimal 45 PSA yang terdiri atas 25-30 anak ( usia 9-14 tahun ). Pendaftaran sebesar Rp 350,000,- per paduan suara dan tiap gereja/Lembaga hanya dapat mengirimkan satu Paduan Suara.

Lomba Cerdas Cermat Alkitab berjumlah maksimal 50 tim yang terdiri atas 3 anak (usia 9-14 tahun ). Biaya pendaftaran setiap tim Rp. 100,000,-

Lomba Mewarnai dan Menggambar Cerita Alkitab merupakan lomba perorangan. Lomba Mewarnai dibagi dalam dua kelompok umur (5-6 tahun dan 7-8 tahun ). Dan Lomba Menggambar dibagi dalam dua kelompok umur (9-11tahun dan 12-14 tahun ). Biaya Pendaftaran peserta sebesar RP. 50.000,-

Lomba Membaca Indah Mazmur juga merupakan lomba perorangan ( usia 9-14tahun ) Biaya Pendaftaran sebesar Rp. 50,000,-

Tidak ada komentar: